11 April 2010

ATASI HAMA DENGAN TUMBUHAN ALAMI




Menggunakan bahan2 kimia untuk mengusir hewan dan serangga pengganggu sangat tidak baik untuk kesehatan, berikut tips bebas dari hewan dan serangga pengganggu dengan bahan alami:



Tikus: gunakan buah mengkudu, potong dan taruh di piring2 kecil, letakkan di sudut2 yang tikus sering lewati. Tikus tidak menyukai bau mengkudu (potong mengkudu gunakan sarung tangan, karena getahnya bisa membuat tangan gatal)



Kecoa: gunakan merica butir dan tumbuk halus, taruh merica di kain kasa dan ikat dengan karet gelang, letakkan di tempat yang banyak kecoa, dijamin kecoaknya tidak mau kesana lagi.


Semut: gunakan air perasan jeruk nipis dan celupkan di kain lap, lap di daerah2 yg sering dilewati jalur semut, u can see the ants won't go through there...



Nyamuk: gunakan bawang putih, diteplok sampai penyet2, taruh di wadah kecil, letakkan di kamar dan tempat yg banyak nyamuk.
Bahan2 tsb disarankan untuk sering diganti jika dirasakan baunya sdh mulai menghilang.


(Thanks for Nelleke)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan